Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengatasi Menu Navigasi Tidak Berfungsi pada Template Simplify dan Simplify 2 Free Arlina Design

Cara Mengatasi Menu Navigasi Tidak Berfungsi pada Template Simplify dan Simplify 2 Free Arlina Design


Cara Mengatasi Menu Navigasi Tidak Berfungsi pada Template Simplify dan Simplify 2 Free Arlina Design | Pertama kali saya mencoba sebuah template keren dari Blog Arlina Design yg dengan nama "Simplify Free Responsive Blogger Template" dan "Simplify 2 Responsive Blogger Template". Bisa anda lihat template Simplify 2 ini telah saya terapkan di blog ini dengan tanpa ada perubahan sedikitpun. Masalah muncul ketika saya mencoba edit bagian Menu. Entah kenapa jika saya klik link di bagian menu tersebut tidak bisa terbuka. Tetapi di bagian dropdown menu bisa saya sempat bingung apanya yang salah, apa dari editan saya sendiri atau emang sudah dari sononya hehe.
Sempat terfikirkan bagi saya untuk bertanya langsung pada authornya dikomentar postingan Simplify Free Responsive Blogger Template dan Simplify 2 Responsive Blogger Template namun saya mencoba untuk baca terlebih dahulu komentar sebelumnya apakah ada yang memiliki kendala yang sama yang menggunakan template tersebut atau tidak. Dan ternyata banyak yang bertanya tentang kendala yang sama seperti saya.
Setelah saya otak-atik script slideToggle bawaan template tersebut akhirnya menu dapat berjalan dengan normal.
Langkah untuk mengatasinya.
  1. Cari code
    <li><a href='#' itemprop='url'><span itemprop='name'>Blog <i class='fa fa-angle-down fa-fw'/></span></a>
  2. Replace kode diatas dengan kode ini
    <li class='dropdown-toggle'><a href='#' itemprop='url'><span itemprop='name'>Blog <i class='fa fa-angle-down fa-fw'/></span></a>
  3. Next cari Javascript berikut
    // Slide toggle
    $(function(){$("#simplify-click > li").click(function(i){var l=$("ul",this);return $("#simplify-click > li > ul").not(l).slideUp(),l.stop(!0,!0).slideToggle(400),!1}),$("#simplify-click > li > ul > li").click(function(i){i.stopPropagation()})});
  4. Replace dengan Javascript dibawah ini
    // Slide toggle
    $(function(){$(".dropdown-toggle").click(function(i){var l=$("ul",this);return $("#simplify-click > li > ul").not(l).slideUp(),l.stop(!0,!0).slideToggle(400),!1}),$("#simplify-click > li > ul > li").click(function(i){i.stopPropagation()})});
  5. Kemudian Save
  6. Salam Luar Biasah
Silahkan coba klik Berbagi Itu Indah pada menu dan juga menu dropdownnya apakah sudah berjalan dengan normal. Sekian tutorial singkat dari saya, maaf jika ada kesalahan. Jika ada sesuatu yang ingin ditanyakan silahkan tinggalkan komentar di bawah. Semoga artikel di atas bermanfaat dan membantu.

Posting Komentar untuk "Cara Mengatasi Menu Navigasi Tidak Berfungsi pada Template Simplify dan Simplify 2 Free Arlina Design"